Review Anime K-ON
konnichiwa minna-san kali ini kita tentang membahas tentang(review) anime K-ON , ini merupakan anime music dan dirilis 2 season dan ada movie nyaaa---
Awalnya saya tau anime ini karena memang anime ini sudah
terkenal, tetapi saya belum tertarik menontonya karena masih ragu karena masih
asing dengan tema seperti ini (kebodohan saya XD). Tetapi setelah nonton...
serius langsung jatuh cinta sama anime satu ini hahaha. Ini dia Reviewnya :
Judul : K-On!!
Genre : Music, Comedy, School life
Total episode : 13 Episode + 1 OVA (Season 1), 24 Episode + 3 OVA (Season 2),
Durasi : 23 Menit / Episode
Genre : Music, Comedy, School life
Total episode : 13 Episode + 1 OVA (Season 1), 24 Episode + 3 OVA (Season 2),
Durasi : 23 Menit / Episode
Sinopsis :
Hirasawa Yui seorang murid yang baru masuk SMA tidak tau
harus mengikuti klub apa karena tidak pernah melakukan apapun sebelumnya.
Tetapi akhirnya Yui tertarik untuk masuk ke klub musik K-On karena dia berpikir
itu adalah hal yang mudah. Klub ini sebenarnya sudah hampir dibubarkan karena
semua anggota sebelumnya sudah lulus dan tidak ada penerusnya. Namun akhirnya
ada beberapa siswa baru yang ingin bergabung dan menghidupakan lagi klub ini,
mereka adalah Tainaka Ritsu (Drum), Akiyama Mio (Bass), Kotobuki Tsumugi
(Keyboard) dan Yui yang belum bisa bermainalat musik apapun (akhirnya belajar Gitar dan Vokal).
Dan dengan bergabungnya Yui klub inipun kembali hidup. Ohiya nantinya juga akan
ada adik kelas yang bergabung, yaitu Nakano Azusa (Gitar).
Bagaimana kelanjutan band mereka (akhirnya bernama Hukago
Tea Time :D) ? Yuk tonton yuk, Seru dan bikin ngakak hahaha.
Kenapa sih harus nonton anime
ini ?
- Cerita anime ini terbilang fresh dari genre-genre lainnya yaitu mengangkat tema musik dan dibumbui dengan komedi yang khas dan beda dari yang lain. Sangat menarik menyaksikan perjuangan seseorang untuk menampilakn yang terbaik dan berjuang meraih mimpinya (my favorite theme :D).
- Komedinya juga sangat segar dan benar-benar bikin ngakak, benar- benar sebuah komedi berkelas tanpa unsur ecchi :p. Anime genre komedi pertama yang saya temukan yang tanpa ecchi tetapi benar-benar lucu dan bikin ngakak. Nah buat yang suka nonton komedi ecchi, cobain nonton anime ini deh wkwkwk.
- Themesong anime ini bagus-bagus banget dan mudah diingat. Yup jelas sebagai anime dengan genre musih, anime ini dituntut menampilkan musik yang enak didengar. Dan saya akui mereka sangat berhasil meracuni telinga saya dengan musiknya hahaha. bahkan nama blog ini juga mengambil dar salah satu single mereka yang berjudu l Fuwa Fuwa Time yang benar-benar enak dan membawa kesan menyenangkan (oke gw ngaku hahaha) dan masih banyak lagi musik-musik bagus yang siap meracuni telinga kalian (hahaha :p).
- Kekurangan anime ini meurut saya hanaya pada artwork-nya yangterkesan biasa saja (bukan jelek). Kalau saja artwork anime ini dibuat lebih baik, mungkin anime ini akan terkesan sempurna. Tapi hebatnya dalam season 2 nya terlihat sekali peningkatan dari segi artwork nya, sehingga pada season 2 nya artwork anime ini terasa lebih baik dan lebih bagus pastinya.
· Nah itu dia review-nya :D. Semoga tertarik untuk nonton
anime ini, karena K-On sangat direkomendasikan untuk ditonton loh :D.